Honda Mega Pro Modif Super Biru
Honda Mega Pro Modif Super Biru |
Sosok Ekor belakang yang tajam lalu diimbangi dengan tambahan wide shroud yang diambil dari New Mega Pro, tapi tidak dibiarkan begitu saja diatasnya ditanam pula lampu sein milik Honda New Supra X 125 yang cukup mengubah hasil akhir tampilan Honda Mega Pro ini.
Lampu depan yang diambil dari CS-1 ini diambil kaca lampu depan beserta dudukannya, lalu dipangkas separuh bodi depan sebagai visor atas lampu. Kreatif banget!
SPEK MODIF :
SOK DPN: USD, CAKRAM: Buel, KALIPER: Brembo 4 piston, SWINGARM: Supertrack, PELEK: Sprint 250x17&350x17, BAN: Swallow Drag Blaster, LAMPU DPN: CS-1, ENGINE COVER: Mega Pro New, OIL COOLER: Custom, KNALPOT: HRP, STANG: Tiger, STABILISER: KTC, FILTER: Koso, GAS: Daytona, BRUSHER: Purnama airbrush Solo
Motor Thunder 125 Di modif Sasis Vixion
Cahyono Edi Santoso dari Leo Airbrush (LA) punya komentar soal tampilan standar Suzuki Thunder yang kurang sporty. Ia dan tim bicara saat jadi kontestan di contezt modifikasi yang berlangsung di City Mall Tangerang.
Turun di kelas x-treme ridiable, tampilan motor memang cukup jadi perhatian. Pengunjung harus punya perhatian lebih baru ngeh kalau mesinnya Thunder 125. Gimana nggak aslinya suzuki Thunder, bergaya sport turing konvensional. Di tangan LA, semua jadi berbeda. ”Hanya mesin yang dipakai,” jelasnya lagi.
Jarahan termasuk ekstrem. Builder akrab disapa Yono ini melirik Yamaha V-Ixion sebagai acuan. Makanya sasis V-ixion dipakai. ”Tentu tidak standar persis. Di centerbone, menerapkan modifikasi enggak biasa. Yap, sesuai kelas contezt yang x-treme, sok belakang enggak double sok atau monosok biasa,” jelasnya lagi.
Usut punya usut mereka mengambil desain Aprilia dengan sok di samping. ”Terlihat lebih eye cathing kan? Soknya pakai milik KTM,” jelasnya .
”Selain sok yang ditempatkan di sisi, desain pipa tubular yang melindungi bagian atas mesin ini juga menjadi daya tarik dan mengentalkan kesan sportif,” jelas mereka Cukup berhasil. Tim juri yang menilai motor ini juga setuju kalau pilihan desain sok samping dan pipa tubular khas motor Italia membuat motornya semakin padat.
Makin afdal, mereka juga perlu memberikan sentuhan muscle bike di sektor tengah. Center bone digarap ala jaring-jaring macam motor sport Italia.
Setelah itu mereka beralih ke kaki kaki. Untuk kaki, dipilih roda yang nggak kelewat ekstrem sebagai patokan kelas yang mengharuskan unsur ridiable. LA memilih paduan ban lebar 100 dengan pelek 2,50 inci. Sedang belakang pasang ban lebar 130 dengan pelek 3,00 inci.
Sedang aksentuasi estesis di sektor tangki dengan cara dipasangi kaca untuk melihat isi bensin.
DATA MODIFIKASI
Ban depan: 100/80R-17
Ban belakang: 130/70-17
Sok depan: USD Variasi
Cat: Sikken by Leo Airbrush
Super Modif Byson Oranye | Denpasar
Sebenarnya langkah yang dilakukan oleh Ida Bagus Surya ini tergolong berani. Dia berani mencopot lampu standar Yamaha Byson yang sebenarnya sangat bagus itu. Bahkan saat ini banyak motor lain yang dirombak menggunakan lampu Byson. Itu salah satu bukti bahwa desain atau bentuknya sangat menarik.
Tapi tentu saja ada alasan Surya melakukan ini. "Saya sudah lama mengimpikan punya motor Buell. Untuk tahap sekarang ya Byson ini aja dulu yang meniru motor Amerika itu," kata Surya.
Jadi dengan nekat dia memboyong head lamp Buell untuk dipasang di Byson. Sudah pasti harganya tidaklah murah. Tapi Surya ogah berbagi mengenai harga komponen ini.
Supaya lebih rapi dan menarik, maka dibuatkan semacam dudukan yang manis. "Dudukan itu kita buat dengan fiber, bentuknya mengikuti desain bodi kit motor yang kita rancang," kata Made Ambhara dari rumah modifikasi M1, Denpasar yang melakukannya.
Bentuk dudukan lampu ini juga agak membulat sesuai dengan tampilan lampu Buell sendiri yang berkesan mata belo.
Berikutnya Surya tidak mau hanya itu saja. Meskipun tidak melakukan rombakan yang banyak di wilayah bodi, tapi sudah terkesan dia ingin motor terlihat lebih gagah daripada aslinya.
Teknik yang dilakukan adalah dengan membuat bodi kit di beberapa bagian. Misalnya saja buritan. Selain memberi penutup jok supaya jadi terkesan jok tunggal, Surya pada bagian samping juga menambahkan fiber.
"Bentuk lekukannya mengikuti model tangki, tangki sendiri tidak banyak kita ubah, masih mengandalkan bentuk standarnya," terang Made Ambhara lagi.
Supaya lebih sip maka di bagian bawah juga dipasang semacam cover engine. "Semua bagian bodi ini kita buat menggunakan fiber," tambah pemilik bengkel di Jl. Gunung Muliawan Timur, No. 15X, Denpasar, Bali.
biar sedikit terkesan motor gede maka dibuat juga seperti rangka tambahan di bawah tangki. Dibuat menggunakan pipa tubular dan dicat hitam. Seharusnya jika Surya berani, harusnya rangka ini juga dicat dengan warna terang supaya jels terlihat. Jika seperti ini sepertinya tersamar, tidak jelas.
Tapi tentu saja ada alasan Surya melakukan ini. "Saya sudah lama mengimpikan punya motor Buell. Untuk tahap sekarang ya Byson ini aja dulu yang meniru motor Amerika itu," kata Surya.
Jadi dengan nekat dia memboyong head lamp Buell untuk dipasang di Byson. Sudah pasti harganya tidaklah murah. Tapi Surya ogah berbagi mengenai harga komponen ini.
Supaya lebih rapi dan menarik, maka dibuatkan semacam dudukan yang manis. "Dudukan itu kita buat dengan fiber, bentuknya mengikuti desain bodi kit motor yang kita rancang," kata Made Ambhara dari rumah modifikasi M1, Denpasar yang melakukannya.
Bentuk dudukan lampu ini juga agak membulat sesuai dengan tampilan lampu Buell sendiri yang berkesan mata belo.
Berikutnya Surya tidak mau hanya itu saja. Meskipun tidak melakukan rombakan yang banyak di wilayah bodi, tapi sudah terkesan dia ingin motor terlihat lebih gagah daripada aslinya.
Teknik yang dilakukan adalah dengan membuat bodi kit di beberapa bagian. Misalnya saja buritan. Selain memberi penutup jok supaya jadi terkesan jok tunggal, Surya pada bagian samping juga menambahkan fiber.
"Bentuk lekukannya mengikuti model tangki, tangki sendiri tidak banyak kita ubah, masih mengandalkan bentuk standarnya," terang Made Ambhara lagi.
Supaya lebih sip maka di bagian bawah juga dipasang semacam cover engine. "Semua bagian bodi ini kita buat menggunakan fiber," tambah pemilik bengkel di Jl. Gunung Muliawan Timur, No. 15X, Denpasar, Bali.
biar sedikit terkesan motor gede maka dibuat juga seperti rangka tambahan di bawah tangki. Dibuat menggunakan pipa tubular dan dicat hitam. Seharusnya jika Surya berani, harusnya rangka ini juga dicat dengan warna terang supaya jels terlihat. Jika seperti ini sepertinya tersamar, tidak jelas.
Data Modifikasi
Ban Depan : Pirreli 120/60-17
Ban Belakang: Battlax 140/70-17
Knalpot : Suzuki GSX 400
Pelek Belakang : Baros 4,5x17
Sumber (motorplus-online.com)
TAG:
stripping satria fu terbaik sketsa truk piston ninja 150 vs piston king pajero modifikasi ninja 250 spesial airbrush new vixion 2012 motor airbrush balap modifikasi yamaha byson modifikasi revo absolute modifikasi mobil modifikasi honda grand modifikasi grand mobil ceper mobil alphard ceper kontes motor terbaik satria fu jeep offroad cara servis motor suzuki smash cara modifikasi motor balap revo Kelemahan Yamaha Bison